Rencana Indonesia AirAsia (IAA) untuk menyatukan penerbangan domestik dan internasionalnya di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta mendekati kenyataan. Dalam waktu dekat, PT Angkasa Pura (AP) II akan memberikan izin penggunaan terminal 3 untuk seluruh operasi penerbangan IAA.
"Awal September depan kita sudah memberikan izin kepada Indonesia AirAsia untuk beroperasi di terminal 3. Nantinya direncanakan akan berdampingan dengan maskapai lain seperti Wings dan Mandala yang katanya masih mau terbang," kata Direktur Utama AP II, Tri S Sunoko di Jakarta.
Direktur operasi dan Teknik AP II, Salahuddin Rafi mengatakan, pemindahan operasi penerbangan internasional IAA dilakukan untuk mengurangi beban penerbangan internasional di terminal 2 yang cukup tinggi.
"Penerbangan internasional Indonesia AirAsia memang tidak banyak. Tetapi paling tidak untuk mengurangi beban yang ada, dan bisa memperlancar IAA itu sendiri," kata Rafi.
Menurutnya, kapasitas Terminal 3 sendiri saat ini belum dipergunakan secara maksimal yaitu 4 juta penumpang. Pada 2010 hanya dilalui oleh 1,9 juta penumpang. Sekarang diperkirakan bisa berkurang, karena Mandala sudah tidak beroperasi lagi.
"Karenanya, kita memberikan penerbangan internasional Indonesia AirAsia ke terminal 3, agar bisa maksimal," katanya.
Tahun depan, jelasnya, diperkirakan akan ada banyak lagi maskapai yang menggunakan terminal 3, pasalnya kapasitasnya akan ditambah menjadi 25 juta penumpang per tahun.
(Tribun Jambi)